Monday, June 15, 2015

ISEC....?

Saya bukan penulis yang baik. Namun saya hanya berusaha mengungkapkan suara hati saya. Karenanya saya tidak peduli kualitas tata bahasa yang buruk. Apapun hasilnya biarlah orang menilai pesan yang hendak saya sampaikan. Karena setiap orang yang membacanya akan merasakan getaran hati dari tulisan itu dan kemudian akalnya akan mencerna. Nasehat Ibu saya, “ Kata kata bisa hilang karena waktu tapi tulisan akan abadi. Ketika kita menulis visi kita terungkapkan dengan jelas dan ketika orang membacanya misi kita tertunaikan. Mungkin kamu tidak mampu berbuat tapi dengan tulisan orang lain melakukannya untuk mu. Demikian nasihat ibu saya yang tak pernah saya lupa hingga kini. Ya, Menulis sangat penting karena sesuatu yang tak tertulis tak bisa dilaksanakan. Andaikan Al Quran dan hadith tidak pernah tertuliskan maka tidak ada kelanjutan syiar agama. Kehendakan Allah pulalah hingga manusia tergerak untuk merangkai semua firman Allah dalam satu alkitab yang tertulis secara teratur dan karena kehendak Allah pula perilaku agung Rasul tertuliskan dalam bentuk Hadith hingga blue print manusia sempurna dapat kita pelajari.  Para ulama dan cerdik pandai merenungkan setiap kalimat Allah dan lahirlah  berbagai tulisan yang  menginspirasi orang untuk menjadi lebih paham untuk lebih baik berbuat dan bersikap karena Agama.

Karena tulisan saya di Blog dan Facebook yang konsisten sejak tah 2006 tentang cinta dan Kasih sayang tanpa terasa mendatangkan banyak pembaca dan peminat. Suatu saat mereka mengambil inisiatip untuk mengadakan pertemuan tatap muka dengan saya. Istilahnya kopidarat. Karena kesibukan saya inisitiap itu tidak segera saya tanggapi. Kemudian mereka membuat group di facebook khusus bagi pencinta tulisan saya. Saya mengusulkan nama group itu Social engineering community. Tak terasa jumlah group tersebut terus bertambah Pada saat itulah saya sadar bahwa salah besar bila usulan kopidarat  tidak ditanggapi serius. Saya meminta tolong kepada Liana Yo teman satu almamater SMANDA untuk mengatur pertemuan tersebut secara baik. Akhirnya pertemuan itu terjadi. Saya tidak menduga mereka yang datang jumlahnya cukup banyak.  Pada pertemuan kali pertama ini , kebanyakan mereka bertanya sekitar tulisan saya di Blog dan Facebook berkaitan Politik, Ekonomi, Sosial ,budaya dan Agama. Pertemuan itu terkesan santai namun pancaran wajah persahabatan sangat terasa sekali. Tulisan saya tentang cinta dan kasih sayang telah mengispirasi mereka untuk berkumpul. Tentu mereka yang datang rindu untuk lahirnya kemunitas cinta dan kasih sayang. Ini sesuatu yang universal yang selalu coba saya bangun lewat nilai nilai agama  yang saya yakini. Saya terharu ternyata saya dapat diterima dengan cinta.

Kemudian pertemuan kedua terjadi lagi di Surabaya. Sama dengan di Jakarta dimana mereka ingin tahu langsung dari saya mengenai topic tulisan saya di Facebook dan Blog. Sebisanya saya jawab. Namun pada setiap kesempatan saya berusaha menyampaikan gagasan social engineering. Mengapa ? Karena berjalanya waktu telah terjadi peyimpangan nilai nilai budaya yang hidup di masyarakat. Akibatnya nilai nilai agama juga terpinggirkan.  Budaya  kebersamaan telah bergeser menjadi budaya individualism. Agama sebagai sumber inspirasi hidup damai  dalam perbedaan telah berubah menjadi ajang perseterun tak berkesudahan Masyarakat kehilangan nilai nilai luhur akan cinta dan kasih sayang. Peradaban yang dibanggakan lewat modernisasi dengan sederet angkat statisik hebat namun gap kaya miskin semakin lebar. Amerika sebagai kehebatan puncak peradaban sekular terjerambab karena crisis financial dan merembet seluruh dunia akibat economy imbalance. Krisis global terjadi dan sampai kini belum nampak tanda tanda significant akan adanya recovery. Mengapa ? Jeffrey T. Kuhner is a kolumnis dari t The Washington Times menyimpulkan “ We are now facing more than just a financial mess; almost every other major institution is under threat. The political system is adrift; public schools are failing; the borders are porous; the intelligence agencies are dysfunctional; the inner cities are infested with drugs and gangs; the family is broken; and millions are fleeing their churches. In most of our institutions there is poor leadership..” Tentu ungkapan Jeffrey T. Kuhner ada benarnya dan mungkin juga terjadi di negeri kita. inilah yang harus kita rubah melalui social engineering…

Pada pertemuan ketiga di  Jakarta muncul gagasan untuk lebih kongkrit agar tidak hanya ajang temu dengan saya tapi tindakan nyata atas idea dari tulisan saya. Maka lahirlah paguyuban ‘Indonesia Social Engineering Community”.Visi dari paguyupan ini adalah menciptakan Indonesia lebih baik lewat agama berkata dan budaya memakai. Misinya adalah merubah budaya yang terlanjur rusak akibat individualism kepada akar cinta dan kasih sayang sesuai dengan tuntunan agama yang agung. Karenanya kami tidak mempermasalahkan perbedaan agama diantara kami. Kami tidak mempermasalahkan etnis atau suku yang berbeda. Kami tidak melihat status sosial seseorang. Kami  hanya ingin masing masing keyakinan beragama dan budaya dari berbagai etnis dan suku dapat mengaktualkan akhlak cinta dan kasih sayang. Paguyupan ini akan bergerak dibidang ekonomi yang bukan profit oriented tapi social oriented. Artinya usaha harus untung agar hasilnya dapat berfungsi social. Karenanya financial engineering digunakan untuk men-design skema pembiayaan yang mandiri dimana pada akhirnya sumber pembiayaan dari masyarakat untuk masyarakat. Bagaimanapun paguyupan ini bukan paguyupan yang diisi oleh para ahli tapi oleh mereka yang merindukan cinta untuk saling berbagi.Makanya diantara kami terbangun keakraban penuh canda namun hasilnya serius.

Tentu saja, setiap kami tahu bahwa perjalanan masih sangat jauh sebelum kami akhirnya sukses. Mungkin kami gagal. Namun dengan semangat cinta kami telah membangkitkan harapan.. Seperti apa yang dikatakan oleh Lu Xun, penulis China ” harapan adalah seperti jalan didaerah pedalaman, pada awalnya tidak ada jalan setapak, semacam itu, namun banyak orang berjalan diatasnya, jalan itu tercipta...Pada pertemuan ke Empat kemarin kami sudah sangat siap untuk berjuang membuktikan sesuatu for better Indonesia..
Salam untuk teman-teman..
In God we trust.


Tuesday, May 26, 2015

Sonangol...?

Tiga hari lalu Presiden Joko Widodo akan melakukan peletakan batu pertama atau groundbreaking Gedung Indonesia 1. Gedung tersebut digarap oleh PT China Sonangol Media Investment (CSMI), perusahaan kerjasama antara PT China Sonangol Land dan Media Group. Gedung yang akan berdiri di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, akan memiliki 59 lantai. Gedung Indonesia 1 dibangun di atas lahan seluas 18.925 meter persegi, dengan luas area konstruksi 306.000 meter persegi serta setinggi 303 meter. Proyek ini sebetulnya dibiayai sepenuhnya oleh konsumen strata title.  Pengelola  menawarkan kepemilikan bangun per lantai dalam kondisi kosong. Semua interior ditanggung oleh konsumen. Sebelum proyek dibangun, sudah sold out.Sehingga praktis pengelola tidak ada resiko apapun atau sudah untung sebelum proyek dibangun. lantas siapa konsumennya ? sebagian besar adalah orang kaya dari Indonesia.Maklum kawasan Thamrin bersinggungan dengan Thamrin adalah kawasan emas dengan yield investasi yang sangat tinggi. Ini bisnis smart yang memanfaatkan pasar kelompok menengah atas indonesia yang kaya raya. Jadi tidak ada kaitannya dengan investasi asing atau aseng. Ini hanya bisnis

Siapakah dibalik investasi ini sebenarnya? Tanah proyek berada dikawasan milik Plaza Indonesia Realty yang dimiliki oleh keluarga Eka Cipta yang berkerja sama dengan keluaga Cendana. Tahun lalu saya dengar rumor  China International Fund yang punya koneksi dengan Oei Hong Leong masuk melalui skema shadow banking kedalam Plaza Indonesia Realty Tbk.Ini bisa dimaklumi karena antara Hong Leong dengan keluaga Eka Cipta sangat dekat, bahkan masih satu keluarga dan juga hubungan  Surya Paloh sebagai mitra Hong Leong dengan keluaga Cendana juga dekat. Hong Leong adalah putra ketiga dari Pak Eka Cipta Widjaya. Memang karakter seorang anak laki laki yang disetiap keluarga punya karakter berbeda beda walau dari ayah yang sama.Dia berbeda dengan anak-anak Eka yang lain--Teguh Ganda Widjaja, Muktar Widjaja, Sukmawati Widjaja, Indra Widjaja, Frankie Widjaja, dan Usman Widjaja--Hong Leong justru memilih hidup jauh dari usaha ayahnya. Sedangkan yang lain masih bergelut dalam ruang lingkup kelompok Sinar Mas yang dibangun sang ayah.  Hebatnya berjalannya waktu dia  berhasil   membangun jaringan bisnis sendiri yang berpusat di negeri tetangga,  Singapura. Bahkan Hong Leong sudah berhasil membangun jaringan bisnis   di negara leluhurnya, Cina. Kabarnya sudah lebih dari 500 perusahaan  yang dibelinya di Negeri Tirai Bambu.

Oei Hong Leong sebenarnya dilahirkan di Indonesia. Namun, sang ayah entah   mengapa justru memasukkan sang anak ke sekolah dasar RRC. Uniknya,  Hong Leong tidak menjadi warga negara Indonesia atau Cina. Dia justru  memilih menjadi warga negara Singapura dan beristrikan seorang wanita  Taiwan. Tampaknya Hong Leong cukup percaya diri untuk melakukan deal bisnis sendirian tanpa melibatkan Ayahnya. Statusnya yang "gado-gado" dia  manfaatkan betul untuk kepentingan usahanya.  Pengalamannya bersekolah di RRC sangat berguna untuk melobi  teman-temannya yang kemudian menjadi pejabat di sana. Hubungan dengan istrinya sangat membantu untuk membuat transaksi dengan pengusaha   Taiwan. "Saya tidak mencari proyek, tetapi justru proyek yang mencari    saya," ujar Hong Leong.  Oei Hong Leong adalah negosiator ulung dan ahli financial engineering yang memanfaatkan skema shadow banking dan banking. Kehebatannya berkelas dunia .Pada akhir tahun 2013, Oei Hong Leong menuntut Goldman Sachs Group Inc. di Pengadilan Federal New York  dalam kasus Trading money market  real Brasil-yen. Tuduhan yang dialamatkan Oei kepada Goldman Sachs adalah fraudulent misrepresentation (kesalahan penyajian dengan maksud menipu), breach of fiduciary duty (pelanggaran kewajiban fidusia), fraudulent inducement (bujukan yang menipu), dan unjust enrichment (pemerkayaan yang tidak adil).

Dia juga ada andil di Dayuan International Development  yang merupakan pemegang saham 99% dari China International Fund,Hong Kong. Semua tahu CIF  dibalik investasi gigantic di Angolan dan Guinean dalam bisnis pengelolaan sumber daya alam termasuk Migas. Yang saat sekarang CIF melalui anak perusahaannya Sonangol  menawarkan JV dengan pertamina untuk membangun kilang minyak. Sonangol harus punya komitmen membangun kilang didalam negeri untuk bisa JV. Artinya harus ada investasi masuk ke Indonesia. Kalau ingin trading maka Sonangol harus ikut ketentuan yang ditetapkan oleh ISC. jadi apapun bisnis yang didukung pemerintah haruslah dasarnya investasi real. Tidak ada lagi rente bisnis yang hanya mengandalkan pasar dan Sumber daya alam.  Banyak pihak menduga bahwa CIF adalah milik pemerintah China. Secara hukum tidak ada kaitannya dengan pemeritah China. CIF bukan BUMN china walau salah satu key director adalah “orang pemerintah “China. Bagaimanapun dan darimanapun sumber investasi harus business basic, bukan politik.

Sebagaimana Dengxioping ketika awal membangun ekonomi China juga menggunakan koneksi pengusaha china perantauan untuk membawa investasi asing masuk ke China. Begitu juga banyak pengusaha indonesia yang sukses di luar negeri yang punya kaitan keluarga dengan pengusaha Indonesia.Mereka orang baik dan petarung melawan hegemoni capitalism yang menggurita dunia melalui debt trap.Mereka tidak memburu proyek pemerintah yang menguras APBN tapi mereka menangkap kebijakan pemerintah yang memberikan kesempatan untuk berkembang atas dasar mutual benefit.  Pada akhirnya investor seperti inilah yang akan memberikan sumbangan nyata bagi pembangunan nasional.

Friday, May 22, 2015

Bertemu orang baik....

Sejak tanggal 15 Mey saya kedatangan mitra bisnis dari China yang sedang menjajaki pembangunan Kawasan Industri di Indonesia. Hari hari saya disibukan dengan berbagai kegiatan bersama mitra bisnis saya. Kadang sampai dini hari baru pulang. Marina menyampaikan Via message bahwa tanggal 19 Mey pertemuan dengan Pak Jokowi. Artinya saya harus menyesuaikan diri atas jadwal Presiden. Kami janjian di Plaza Indonesia jam 10.45 untuk sama sama pergi ke Istana Merdeka. Acaranya makan siang bersama Presiden. Ketika sampai di Istana Negara, diruang tunggu semua undangan sudah hadir. Saya bersama Marina yang datang belakangan. Mereka yang diundang makan siang itu adalah para blogger Kompassiana yang masuk katagori terbaik dengan tingkat hit tertinggi. Semua tahu bahwa banyak orang hebat dibidang ekonomi,social , politik, budaya, agama menjadikan Kompassiana sebagai media menyampaikan pemikirannya. Saya merasa kecil ditengah tengah mereka. Apalah saya dibandingkan mereka. Dan juga saya tidak punya akun Kompassiana. Namun dengan rendah hati mereka mengatakan bahwa sudah mengenal saya lewat tulisan di blog dan Facebook. Dari pembicaraan dengan mereka satu hal yang membuat saya kagum  bahwa mereka bukan saja penulis yang baik dan hebat tapi secara emosional dan spiritual mereka sudah matang. Entah mengapa kami berkumpul dengan latar belakang berbeda namun dapat akrab. Walau kami belum saling mengenal lahir namun secara batin kami seakan sudah lama saling mengenal lewat tulisan didunia maya.

Acara makan siang itu ,tidak diliput media massa.Tidak ada protokoler yang ketat. Kami yang diudang tidak ada hubungan politik atau apalah dengan presiden. Bahkan ada diantaranya tidak pernah bertemu dengan Jokowi atau orang terdekat Jokowi. Lantas mengapa kami seakan menjadi pembela Jokowi ? bahkan sebagian para hater menuduh kami penjilat Jokowi, berharap sesuatu dari Jokowi. Tidak ! Kami tidak butuh jabatan karena kami bukan pengangguran. Kami engga butuh uang karena kami bukan orang yang pantas di sedekahi. Kami engga perlu popularitas  karena kami sudah popular. Untuk diketahui bahwa kami hanya menyampaikan kebenaran , bahwa Jokowi itu orang baik dan tentu kita semua wajib membantu orang baik agar berprestasi baik. Inilah hakikat kebenaran sesungguhnya. Itulah yang kami lakukan sehingga selama ini kami menjadi seakan  prajurit cyber yang mengawal seorang Jokowi tampil menjadi RI-1 dan sampai kini tetap konsisten membela Jokowi dari serangan para pembenci ,penghasut dengan berita sesat. Tentu sebagai prajurit kami jadi sasaran tembak dari lawan.  Dari hujatan segala kata buruk yang kami terima tanpa terasa kami terlatih menjadi bijak. Kami sudah kebal dari cacian , makian , dan kami anggap itu sebagai kembang demokrasi. Karena bagaimanapun kadang memberi kesempatan orang marah dengan melampiaskan kekesalan, itu lebih baik secara psikologis dan baik untuk kesehatan mereka.

Makan siang dengan Presiden yang dibicarakan seputar 1. Subsidi yang dicabut. 2. Kebijakan penenggelaman Kapal pencuri ikan. 3.Pembubaran Petral 3. Energy yang terbarukan. 4. Tanda tangan kepres Tunjangan Pejabat Negara. Semua yang publik tidak ketahui selama Ini disampaikannya dengan apa adanya. Ternyata memang beliau berpikir sederhana bahwa kejujuran itu mutlak dan kebaikan itu harus dilakukan apapun resiko nya. Dialogh tidak formal. Suasana penuh tawa seakan tidak ada sekat antara beliau sebagai Presiden dengan kami rakyat jelata. Saya menyampaikan pentingnya kemauan dunia usaha untuk berubah dengan adanya kebijakan pemerintah. Dari pertemuan ini saya baru menyadari bahwa saya tidak bertemu dengan seorang Presiden negara dengan 250 juta populasi tapi orang biasa saja yang ingin berbuat dengan cara cara sederhana untuk negeri yang dia cintai. Yang sederhana itulah yang selama periode Presiden sebelumnya dibuat rumit karena agenda kepentingan pribadi dan golongan.

Entah kenapa hari selasa ini hari yang serba kebetulan .Mengapa ? saya bertemu dengan insinyur2 hebat. Makan siang dengan seorang Presiden. Makan malam dengan Riza Pahlefi, Walikota Payakumbuh dan Ridwan Kamil,Walikota Bandung..Dari pertemuan dengan mereka saya mendapatkan kesan yang hampir sama. Bahwa mereka tahu sekali bagaimana harus berbuat.Menguasai detil tekhnis. Mereka sadar bahwa masalah bangsa ini tidak mudah.Terlalu banyak harus dibenahi setelah berpuluh puluh tahun dibiarkan jalan diatas platform politik yang berpihak kepada penguasa dan kroni. Semua mereka punya langkah stategis ,punya skala prioritas dan langkah terobosan.Untuk itu mereka berani ambil resiko. Mereka generasi first class lulusan universitas terbaik di negeri ini. Mereka menjadi pemimpin setelah mereka selesai dengan dirinya sendiri. Karenanya tak berlebihan bila mereka semua nampak rendah hati. Memahami agama dengan baik dan sikapnya membumi untuk mudah dipahami orang lain. Mereka pendengar yang baik dan sangat cepat memahami setiap persoalan yang ada. Menghargai perbedaan. Suka pada kebaikan darimanapun sumbernya dan menolak komplik yang tidak perlu.Petarung untuk kebenaran dan keadilan. 

Ya..Kita tidak perlu kawatir akan masa depan bangsa ini. Selalu ada harapan. Apabila Jokowi usai dengan tugasnya dua periode,kita masih punya Ridwan Kamil dimana 10 tahun lagi berusia 53 tahun. Riza Pahlefi berusia 55 tahun.Juga lainnya yang tak kurang hebatnya. Kita akan memilih orang baik baik untuk menjadi pemimpin kita. Siapanpun yang akan memegang tongkat estapet pemimpin nasional,mereka akan menjadi sabaik baiknya takdir kita. Hari ini seakan Allah berdialogh kepada saya menjadi orang penting itu baik namun jauh lebih penting menjadi orang baik.Selasa yang berkah, dipertemukan dengan orang orang baik.Terimakasih Tuhan...

Monday, May 18, 2015

Memberi...

Seseorang menegur saya dari belakang " are you recognize me ". Berusaha saya mencoba mengingat wanita dihadapan saya. Tapi memori diotak saya hang. Akhirnya saya mengeleng sambil tersenyum. Kemudian wanita itu mengingatkan saya akan peristiwa 5 tahun lalu. Akhirnya memori otak saya bisa bekerja. Bahwa wanita ini dulu pernah menjadi guide saya ke tembok besar China untuk wisata singkat dihari minggu. Wanita itu memperlihatkan cell phone ditangannya " ingatkah Anda ? Lima tahun lalu Anda membelikan cell phone hanya karena alasan agar saya bisa bekerja mandiri sebagai guide. Benar sekali. Setelah ada cell phone saya bisa dengan mudah dihubungi oleh pelanggan. Dari penghasilan sebagai guide itu saya bisa menyelesaikan kuliah saya dan sekarang saya bekerja di Bank investasi. Katanya. Bagaimana cell phone itu masih bertahan setelah 5 tahun ? Tanya saya dengan agak bingung. Karena biasanya cell phone bertahan 2 tahun dan dari penampilannya dia sekarang mampu untuk membeli baru. Dengan wajah memerah dia berkata bahwa dia menjaga cell phone itu dengan jiwanya. Karena senangnya dapat cell phone sehingga dia lupa mengucapkan terimakasih kepada saya. Karena itu dia merasa bersalah. Dia berjanji akan menjaga cell phone itu sampai dia bisa bertemu kembali dengan saya. Setiap bulan selama 5 tahun dia terus menelpon ke hotel dimana dulu saya menginap. Berharap saya ada di hotel itu. Dia hanya ingin mengucapkan terimakasih.

Mengapa Anda terlalu terbawa perasaan karena lupa berterima kasih ? Tanya saya. Kamu tahu, katanya bahwa lima tahun lalu saya sangat miskin. Saya punya cita tapi saya tidak tahu bagaimana melanjutkan kuliah. Saya bisa bahasa Inggris karena kemauan keras untuk bisa jadi guide. Tapi tidak menghasilkan uang cukup karena sebagian besar honor saya diambil agent. Setiap hari saya berdoa agar punya cell phone. Saya tidak pernah kehilangan kesabaran untuk terus berdoa dan berharap. Akhirnya Saya bertemu Anda yang dengan begitu saja memberi saya cell phone. Terimakasih. Maafkan saya karena lupa mengucapkan terimakasih. Setelah ini jiwa saya akan bebas. Saya berjanji akan seperti Anda untuk menjadi pemberi. katanya dengan airmata berlinang. Saya hanya tersenyum dengan sikap wanita ini. Dari peristiwa ini seakan Allah berdialog kepada saya bahwa kehidupan ini adalah pemberian Allah kepada kita namun kadang kita lupa berterimakasih kepada Allah apalagi bila derita datang dan sempit melanda. Kita selalu punya dalil untk meminta kepada Allah namun lupa akan dalil harus memberi Allah lewat berbagi karena cinta kepada siapa saja yang lemah. Kita lupa berterimakasih dan tentu lupa bersyukur sehingga yang ada tidak pernah cukup...


Wednesday, May 13, 2015

Penuh kasih ...

Ketika di Bandara Hong Kong ,sambil menunggu boarding saya membeli secangkir Kopi di Starbuck. Didepan antrian saya ada sepasang manula.Mereka nampak gelisah karena tidak punya uang receh untuk membayar pesanannya. Credit card nya tidak berfungsi. Saya yakin ini kesalahan sistem sehingga credit card nya tidak bisa settle. Karena saya liat dia menggunakan Black Card dari bank papan atas. Tidak banyak orang memiliki CC seperti mereka. Namun dari wajah yang nampak bingung.Serta merta dengan tersenyum saya mengatakan kepada pelayan startbuck bahwa pesanan mereka saya yang bayar. Sang Ibu menoleh kebelakang meliat saya.,dia tersenyum begitu juga suaminya.Entah kenapa secara bersamaan mereka merangkul saya. Sangat menyentuh sekali dekapan mereka. Mereka berasal dari Iran. Sang bapak bercerita bahwa dia pemilik perusahaan kontruksi dan mempunyai 9 anak. Mereka berharap kalau saya ke Teheran jangan tidur di hotel, tapi tidur dirumah mereka. Ada 9 kamar sekarang yang kosong,katanya. Kita muslim, sesama muslim kita bersaudara. Nak kamu telah melaksanakan hadis Rasulullah bahwa membantu orang yang kesulitan , maka Allâh SWT memudahkan baginya di dunia dan akhirat. Ketika kamu menolong kami,sebetulnya kamu sedang menolong dirimu sendiri untuk selamat dunia dan akhirat. Demikian katanya. Ya benar adanya bahwa sesungguhnya perbuatan baik itu memilki keutamaan yang besar dan manfaat yang agung, semuanya itu kembali kepada orang-orang yang berbuat kebaikan.

Saya teringat Ibu saya pergi kepasar untuk berbelanja harian. Uang sisa belanja yang seharusnya digunakannya untuk naik beca, beliau berikan kepada pengemis buta yang ada dipojok pasar dan beliau merasa bahagia karena itu walau harus jalan kaki. Tuhan itu maha adil terutama kepada siapapun dan karenanya Allah meminta kita yang beruntung untuk menebarkan kasih sayang Allah itu lewat berbagi. Bayangkanlah , kita menjadi wakil Allah untuk menunaikan keadilanNYa kepada yang duafa.Tidak ada balasan lain kecuali cinta Allah yang akan kita dapat. BIla cinta Allah telah sampai maka hidup kita akan diliputi kasih yang melimpah.Kita selalu lapang baik dalam  pikirian mapun hati. Itu sebabnya  saya terharu ketika melihat ART dirumah Putra saya. ART itu agak invalid. Dia masih bisa bekerja walau tidak semua bisa dikerjakannya. Tapi putra saya dan istrinya menerimanya dengan kasih sayang. Mereka sangat memaklumi kekurangan ART nya. Saya tanya kepada mantu saya mengapa memlih ART yang invalid.Jawabnya, dia anak yatim piatu pah, keluarganya juga miskin. Kami ingin dia menjadi bagian dari keluarga kami. Kami menggajinya tidak berbeda dengan ART yang normal. Nak, ketika kau mendapatkan titel Sarjana sampai magister, papa biasa saja...Tapi dengan sikapmu ini papa benar benar terharu dan bangga. Tahukah kamu nak, doa papa selalu agar kau mencintai mereka yang lemah , agar kau tidak cap Allah sebagai pendusta agama. Papa tidak bisa membayangkan hidupmu akan jadi apa bila kau dicap Allah sebagai pendusta agama.

Diantara keistimewaan yang dimiliki ummat Nabi Muhammad SAW adalah bahwa Allah SWT telah menjadikan keutamaan yang besar dan keistimewaan yang mulia bagi seorang muslim yang berbuat baik kepada sesama muslim, menolong orang yang bersedih karena tertimpa musibah, berusaha memenuhi kebutuhan orang lain dan memberikan manfa'at kepada kaum muslimin Rasul Sabda" Semua makhluk adalah tanggungan Allah SWT, dan yang paling dicintai diantara mereka oleh Allah adalah yang paling bermanfa'at kepada tanggungannya (menjamin kehidupan orang lain). Mengapa ?  hakikatnya semua makhluk adalah orang-orang fakir yang menjadi tanggungan Allah, karena Allah lah yang mencukupi kebutuhan mereka. Diantara keistimewaan Umat Nabi Muhammad SAW adalah dianjurkan memperbanyak bersedekah, karena bahwasannya orang yang bersedekah akan berada dibawah naungan sedekahnya pada hari kiamat nanti, dimana pada saat itu tidak ada naungan yang dapat melindungi seseorang dari panasnya matahari, sebagaimana disebutkan dalam sebuah hadits “Setiap orang akan berada dibawah naungan sedekahnya hingga ia diadili dihadapan semua manusia”

Ya Agama kita mendidik kita dengan baik. Bahwa sesungguhnya Allâh menyayangi hamba-hamba-Nya yang penyayang. Kemudian barangsiapa menutupi (aib) seorang Muslim, maka Allâh akan menutup (aib)nya di dunia dan akhirat. Allâh senantiasa menolong seorang hamba selama hamba tersebut menolong saudaranya. Nak, ketika kau memiliki cinta maka kau akan enggan untuk berburuk sangka dan senang berbagi. Karena cinta itulah hakikat kita diciptakan Allah, pahamkan sayang. Dan kau tahu Nak, kau kami besarkan dengan cinta dan seharusnya cinta juga kau tebarkan. Yakinlah,nak, ,melndungi mereka yang lemah akan membuat yang sempit jadi lapang, yang sulit jadi mudah, blla kurang Allah akan cukupkan..Karena kau telah melakasanakan keadilan Allah kepada mereka yang lemah..

Sunday, May 03, 2015

Sunnatullah...?

Alam semesta diciptakan Tuhan  sebagai ungkapan cinta kepada mahkluknya. Alam terbentang dan manusia tercipta. Melalui manusia, Tuhan melengkapkan cintanya agar bumi menjadi rahmat bagi manusia;  Tuhan ciptakan malam, dan manusia menyediakan lampu. Tuhan menciptakan samudera ,manusia menyediakan kapal. Tuhan menciptakan hutan dan sabana. Manusia menyediakan kebun ,sawah, dan ternak. Tuhan menciptakan tanah liat, manusia mengadakan piring ,mangkok, bangunan. Tuhan menciptakan angkasa, manusia mengadakan pesawat. Tuhan mendatangkan penyakti, manusia mengadakan obat. Di bumi dan pada diri manusia ada hukum ketetapan Allah ( sunnattullah ). Benar lahirnya bayi karena kehendak Allah namun manusia menjadi bagian penentu lahirnya manusia. Tanpa persetubuhan antara pria dan wanita, tidak terjadi kelahiran anak manusia. Siapapun yang melakukan hubungan badan, berpotensi melahirkan anak manusia. Berapa banyak anak anda tergantung seberapa sering anda  melakukan hubungan badan dengan pasangan anda. Tak penting apakah itu hubungan  sex syah secara agama ataukah tidak.  Benar rezeki itu datang dari Allah, tapi tanpa bekerja tidak akan rezeki sampai kepada anda. Sebarapa besar rezeki anda ditentukan seberapa ulet anda berusaha. Siapapun  anda,beragama atau tidak, pasti mendapatkan rezeki bila melewati proses kerja dengan benar. Itulah yang disebut dengan hukum ketetapan Allah.Kalau kita percaya kepada Allah maka kita juga harus percaya kepada hukum ketatapan Allah.

Seberapa banyak ritual agama anda lakukan dengan memuji Allah sampai mulut berbusa ,tidak akan merubah hukum ketetapan Allah. Uang tidak akan pernah datang kerekening anda begitu saja dengan ritual memuji Allah sampai mulut berbusa,kening menghitam karena lama sujud. Tidak akan. Anda harus bangkit dari sujud lama dan berdiri dari duduk lama untuk menggunakan panca indra dan otak anda untuk bagaimana mendatangkan uang ke rekening anda. Benar, bahwa kita orang beriman yang harus terus memuji Allah. Tapi harus diingat , kekuasaan Allah termaha luas dan tak terdefinisikan apapun sehingga Allah berbangga dengan pujian yang kita berikan. Allah akan bangga bila kita mengikuti hukum ketatapan Allah ( Sunantullah ) seperti burung yang harus berlelah terbang melintasi pulau dan benua menghindari musim untuk mendapatkan makan. Ketika anda sholat , anda sedang berada didunia lain. Itu hubungan pribadi antara anda dengan Tuhan.Setelah usai sholat, anda bagian dari hukum ketatapan Allah yang harus bersaing dengan siapapun yang mungkin diantaranya tidak pernah sholat. Tidak ada privilege antara anda yang rajin sholat dengan mereka yang tidak sholat. Siapa yang ulet bekerja maka dia mendapat, Siapa yang malas , dia akan jadi pengemis dan menjadi duafa yang harus ditolong sampai mati. Ketika anda hidup dari belas kasihan orang maka secara spiritual anda sudah bangkrut.

Lantas apa bedanya antara orang yang beriman dengan yang tidak beriman? Yang beriman adalah orang yang percaya kepada Allah dan juga terhadap segala hukum ketetapan Allah. Ia percaya bahwa Allah menyuruh kepada kebaikan dan melarang melakukan perbuatan maksiat. Pemahaman ini membuat ia hanya akan mendapatkan anak melalui pernikahan syah. Agar ia  dan pasangannya merasa nyaman dan tenteram. Secara batin menyatu bahwa pernikahan bukan hanya melanjutkan keturunan tapi lebih dari itu adalah melahirkan anak manusia yang akan memakmurkan bumi dan meninggikan kalimah Allah akan kebenaran, kebaikan dan keadilan. Ia akan berjuang mendapatkan harta untuk menafkahi keluarganya. Agar rezeki itu halal dimakan oleh keluarganya maka ia  akan menjaga segala usahanya hanya dengan cara yang baik. Cara yang membuat orang lain senang dan Allah ridho.  Apapun yang ia lakukan, hanya karena Allah. Bila ia sukses ,maka kesuksesan itu akan membuat ia bercahaya bagi orang banyak. Harta dicari dan ketika didapat maka harta itu akan berfungsi sosial. Bagaimana dengan yang tidak beriman? Hubungan sex hanya untuk kesenangan dan tidak penting misi meneruskan keturunan yang di ridhoi Allah melalui perkawinan. Sehingga alat kontrasepsi digunakan untuk menghadang sunnatullah. Makanya masyarakat sekuar mengalami paradox sosial ketika angka kelahiran bayi turun dan animo menikah rendah dikalangan anak muda. Rezeki dicari dengan segala cara dan tak penting karena itu merugikan orang lain lewat pasar yang culas,  teknologi yang memeras, dan modal yang menindas. Dunia tidak aman dengan krisis tiada henti. 

Sejak dunia terkembang, Sunnatullah itu sifatnya ia tidak berubah-ubah, Allah Subhanahu Wata'ala berfirman : "Dan sekali-kali engkau tidak akan dapat sunnah Tuhan itu berubah-ubah." (Ahzab: 62/Al Fath: 23) dan ayat ayat yang lain. Setelah ditetapkan sunnah-Nya , Dia tidak mengubahnya walau dalam keadaan apa sekalipun. Ada banyak hikmah kenapa Tuhan berbuat begitu. Semuanya merupakan rahmat untuk hamba-hambaNya. Bila sunnatullah tidak berubah-ubah, kita mudah belajar dan mudah tahu karena  ia perkara yang tetap yang berlaku setiap masa. Disebabkan sunnatullah tidak berubah-ubah, maka hidup kita menjadi teratur. Setelah siang, kita tahu ada malam. Ia silih berganti secara tetap. Kalau malam dan siang tidak tetap dan berubah-ubah, hidup kita akan menjadi kucar-kacir, maka sukar bagi kita untuk menjalani hidup. dan kita akan dapat rasakan bahwa dunia ini ada yang menyusun, ada yang mengaturnya. Dunia tidak dibiarkan berfungsi dengan sendirinya tanpa sebuah sistem. Karena itulah kita dapat merasakan kehadiran dan peranan Tuhan dalam kehiduan kita. Mari belajar memahami hidup, pelajari Agama dengan benar, contoh orang terdekat kita yang sukses dalam mencari rezeki dan tiru orang berharta yang bahagia karena berbagi, dan teladani orang sabar dalam berjuang walau sukses belum didapat. Karena mereka mengaktualkan sunnattullah..

Monday, April 27, 2015

Tidak ada yang mudah...

Di zaman kini—persisnya di zaman ketika sekelompok orang berkata bila kelompoknya memimpin negeri ini maka semua akan makmur sejahtera karena Negara menjamin kebebasan setiap orang belanja dengan murah dan karena itu negara mensubsidi kebutuhan umum public. Mereka tidak paham bila kini nilai uang dan emas tergantung CDS. Tidak mau tahu bahwa Freeport sama dengan uwak Sam, cari ribut dengan mereka sama saja mati konyol. Mereka tidak mau tahu bahwa sumberdaya alam itu hanya potensi ekonomi bukan potensi financial. Tanpa keberanian menghadang resiko, dan kerja keras, potensi ekonomi tidak bernilai financial. Karena iman, pertolongan Allah akan datang. Itu semua mudah, katanya. Benar , bahwa mukjizat tak pernah datang tanpa mengecoh. Manusia punya kemampuan besar untuk membentuk khayal jadi janji—dan mempercayai janji itu setelah mengemasnya dengan ”iman” atau ”ilmu”. Di zaman ”iman”, orang percaya akan deus ex machina, dewa yang keluar tiba-tiba dari ”mesin” dan menyelamatkan manusia dari tebing jurang bencana. Tapi, untunglah, tak semua dan tak selamanya orang teperdaya. Mukjizat hanya laris ketika yang terkecoh dan yang mengecoh bersatu, ketika ada hasrat yang diam-diam mencekam, agar hari ini yang terpuruk dapat ditinggalkan dengan ”loncatan jauh ke depan”.Padahal, sejarah tak pernah terdiri atas loncatan seperti itu. Hasrat buat mendatangkan mukjizat selamanya gagal, bahkan ketika ia didukung ”iman” yang bergabung dengan ”ilmu”. Contoh yang terkenal adalah cerita Trofim Lysenko di Uni Soviet di masa kekuasaan Stalin. Pada 1927, dalam usia 29, anak petani Ukraina yang pernah belajar di Institut Pertanian Kiev ini menjanjikan mukjizat. Koran resmi Pravda (artinya ”Kebenaran”) menyebut Lysenko bisa ”mengubah padang gersang Transkaukasus jadi hijau di musim dingin, hingga ternak tak akan punah karena kurang pangan, dan petani Turki akan mampu hidup sepanjang musim salju tanpa gemetar menghadapi hari esok”.

Dengan proses yang disebutnya ”vernalisasi”, Lysenko mengklaim ia mampu membuat keajaiban itu. Partai yang berkuasa—yang selamanya ingin dengan segera dapat kabar baik—mendukungnya, dan Stalin mendekingnya. Tak seorang pakar pertanian pun yang berani membantah. Sejak 1935, Lysenko bahkan diangkat ke jabatan yang penting: memimpin Akademi Ilmu-ilmu Pertanian. Di sini ia bisa menggeser siapa saja yang tak menyetujuinya. Baru pada 1964, hampir sedasawarsa setelah Stalin mangkat, ilmuwan terkemuka Andrei Shakarov secara terbuka mengecamnya: Lysenko-lah yang bertanggung jawab atas kemunduran yang memalukan bidang biologi Uni Soviet, karena ”penyebaran pandangan pseudo-ilmiah”, bahkan penyingkiran dan pembunuhan para ilmuwan yang sejati.Kehendak untuk mukjizat acap kali berkaitan dengan hasrat untuk super-kuasa: ”iman” atau ”ilmu” seakan-akan bisa membawa seseorang ke sana. Itu sebabnya mukjizat yang mengecoh tak hanya terbatas pada kasus macam Lysenko. Ada contoh lain dari Cina. Menjelang akhir 1950-an, Mao Zedong—yang beriman kepada sosialismenya sendiri dan merasa sosialisme itu ”ilmiah”—menggerakkan rakyat di bawah kekuasaannya agar membuat ”loncatan jauh ke depan”. Mao ingin agar Cina yang ”terkebelakang” akan dengan waktu beberapa tahun jadi sebuah negeri industri yang setaraf Inggris. Caranya khas Mao: mobilisasi rakyat. Di pedesaan Cina yang luas, ribuan tanur tinggi untuk produksi baja dibangun dengan mengerahkan segala bahan yang ada. Hasilnya: baja yang tak bermutu. Sementara itu, di seantero Cina yang luas, selama dua tahun berjuta-juta petani telah dikuras tenaganya untuk itu, hingga sawah dan ladang telantar—dan kelaparan pun datang. Berapa juta manusia yang mati akibat itu, tak pernah bisa dipastikan.

Keinginan untuk mendapatkan mukjizat mungkin sebanding dengan tingkat putus asa yang menghantui mereka yang mendambakan deus ex machina. Manipulasi Lysenko terjadi ketika Uni Soviet menghadapi krisis pangan setelah ladang-ladang pertanian diambil alih negara dan panen gagal bertubi-tubi. Saya kira fantasi Mao tak bisa dipisahkan dari trauma macam yang pada 1928 dilukiskan dalam A Learner in China: A Life of Rewi Alley tentang bocah-bocah buruh perajutan sutra di Shanghai, yang berbaris panjang, berdiri selama 12 jam di depan kuali-kuali perebus kepompong yang mendidih. Anak-anak berumur sekitar sembilan tahun itu menatap lelah, sementara jari tangan mereka bengkak memerah memunguti kepompong ulat sutra yang direbus itu. Para mandor berdiri di belakang mereka dengan cambuk kawat, tak jarang mendera bocah yang salah kerja. Ada yang menangis kesakitan. Di ruangan yang penuh uap dan panas itu, ”mereka terlalu sengsara untuk bisa dilukiskan dengan kata-kata”, tulis Alley.

Kita tahu, kesengsaraan itu juga tanda ketidakadilan. Dan memang tak mudah buat bersabar di hadapan itu. Maoisme berangkat dari kehendak menghabisinya, dengan rencana yang cepat dan tepat. Tapi apa yang ”tepat” dalam sejarah yang senantiasa bergerak, berkelok, dan tak jarang jadi kabur? Baik ”iman” maupun ”ilmu” acap kali membuat hal-hal jadi terlampau mudah diselesaikan.  Tentu saja harus dicatat: Indonesia hari ini bukan Uni Soviet di masa Lysenko, bukan pula Cina di masa Mao. Di sini ”iman” dan ”ilmu” tak dibiarkan memegang monopoli. Informasi mengalir leluasa, pertanyaan dan keraguan dengan bebas dinyatakan, dan tiap pengetahuan diperlakukan hanya sampai kepada tingkat pengetahuan, bukan kebenaran. Dan di sini, bahkan kantor kepresidenan tak bisa dan tak hendak membungkam perdebatan. Jokowi tidak bicara mukjizat tapi proses kerja keras, dan dari sana dia membangun insprasi untuk orang percaya akan mujizat ..

Hilirisasi Pertanian

  Program hilirisasi pertanian yang didukung oleh kebijakan perdagangan dan pembukaan akses pasar secara masif dapat menjadi kunci bagi peni...