Monday, July 10, 2017

Rusaknya reputasi Islam...


Prancis, di pertengahan Oktober 1989, tiga potong kain kepala mengguncang republik itu. Kepala Sekolah Collège de Creil di Osie memutuskan untuk mengeluarkan tiga gadis yang memakai jilbab dari sekolah. Para guru mendukung keputusan itu. Bagi mereka, yang hendak dipertahankan adalah ide tentang ”Prancis”, yang lahir sejak Revolusi 1789, persis 200 tahun sebelum insiden kerudung itu—yakni sebuah Prancis yang sekuler, yang menganggap pemisahan agama dari wilayah publik merupakan pembebasan, yang juga menghendaki persatuan dan kesatuan yang kuat, sehingga perbedaan budaya harus dilarutkan dalam asimilasi. ”Sekolah ini Prancis,” ujar si kepala sekolah, ”Ia terletak di Kota Creil, dan sifatnya sekuler. Kita tak akan membiarkan diri kita direcoki soal-soal agama.”

Bagi para aktivis yang memperjuangkan persamaan hak antara kelompok dalam masyarakat, tindakan kepala sekolah itu diwarnai keras oleh sikap melecehkan minoritas Islam di Prancis. Bagi kalangan agama, tindakan si kepala sekolah merupakan contoh semangat sekularisme yang militan dan sewenang-wenang. Kardinal Lustiger, Uskup Agung Paris, berseru: ”Janganlah kita berperang melawan anak-anak itu!” Juru bicara Federasi Protestan juga mengatakan: ”Kalangan Protestan menganggap tak ada alasan untuk melarang jilbab di sekolah,” dan ia memperingatkan agar Prancis bangun dari mimpinya untuk memerangi agama. Tokoh rohaniwan Yahudi Kota Paris bicara lebih tegas lagi bahwa ”mereka yang melarang anak-anak muslim memakai jilbab itu...menampakkan tidak adanya toleransi di kalangan mereka.”

Mengapa tokoh non muslim membela Islam di Prancis yang dikenal sangat sekular? Karena kalangan umat islam seperti da’i, ilmuwan, sastrawan, seniman berusaha menampilkan wajah rahmatan lil ‘alamin Islam, mulai dari kesantunan, intelektualitas, produktivitas, dan keterbukaan mengajarkan Islam dengan semua cara yang elegan. Mereka berusaha menciptakan atmosir damai ditengah Islamophobia yang sangat kental di Prancis. Ini tidak mudah. Namun perjuangan puluhan tahun dengan pesan damai itu, hasilnya masyarakat Prancis mulai merasakan kehangatan kehadiran muslim yang jauh berbeda dengan stigma yang mereka punya sebelumnya. Sekolah-sekolah SD hingga SMA muslim mulai bermunculan dan terbukti meraih banyak prestasi dan menunjukan kepada warga asli Prancis bahwa anak-anak muslim tidak berbeda dengan semua anak kulit putih eropa dalam kemampuan pendidikan. Universitas dan lembaga-lembaga kajian muslim bermunculan dan memjawab kebutuhan masyarakat muslim dan Perancis. Even-event akbar diadakan, seperti Rencontre annuelle des musulmans de France dan sangat terbuka mengundang non-muslim berpartispasi.

NAMUN...perjuangan puluhan tahun mereka yang ikhlas dan dalam kesabaran melakukan syiar islam di Prancis hancur begitu saja ketika terdi aksi teror di kantor majalah Prancis, Charlie Hebdo di Paris yang menewaskan 14 orang , termasuk 2 polisi. Dampak kejahatan ini sangat signifikan dan sangat berhasil menghancurkan citra Islam cinta damai. Diprediksi fenomena islamofobia setelah aksi terror ini akan kembali bangkit di seluruh Perancis. Dan dampaknya akan sangat terasa khususnya oleh muslimah dan oleh anak-anak muslim. Ruang gerak mereka akan lebih sempit kedepan, seperti dipersulit, dicemooh, dilecehkan, dll. Apalagi beberapa media-media mainstream memanfaatkan isu ini seperti menyoroti dengan sengaja kaitan ‘membela nabi dan pembunuhan’.

Saya yakin mereka yang melakukan aksi terror itu bukanlah Islam tapi musuh senyata nyatanya islam. Mereka musuh Islam yang bersembunyi dibalik dalil dan simbol Al Quran dan Hadith. Mereka bersorban, berjanggut, fasih berhasa Arab, dan hafal AL Quran namun mereka menebarkan kebenciaan , kemarahan, dendam, hujatan dengan mudah mengkafirkan orang lain, ekslusif, paranoid. Padahal upaya yang terbukti efektif melakukan syiar islam adalah melalui akhlak mulia dan Nabi telah mentelandankan betapa agung akhlaknya sehingga bisa merubah mental kaum Arab yang jahiliah menjadi berakhlak Al Quran. Islam tidak dibesarkan oleh retorika, kehebatan pidato diatas panggung tapi oleh akhlak cinta dan kasih sayang para pengikutnya. Ikuti sunah rasul , tentu harus ikuti akhlaknya.

Di Indonesia berdasarkan temuan Anggota Komisi HUkum dan HAM Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat Anton Tabah mengatakan kristenisasi terpesat di dunia ada di Indonesia. Selain itu, Indonesia juga termasuk negara Muslim dengan angka pemurtadan terbesar. Berdasarkan catatan MUI, sebanyak dua juta orang murtad setiap tahunnya. Perkembangan kristen tepesat di dunia ada di Indonesia. 140 persen selama lima tahun. Mengapa ini terjadi ? Tak ubahnya dengan di Prancis dan negara lain. Pindahnya orang keagama Kristen atau Katolik, atau Budha karena umumnya mereka mengenal islam dari orang tuannya atau faktor keturunan. Setiap hari mereka mendengar kotbah dari ustadz di Youtue atau TV selalu menyampaikan kebencian dan permusuhan kepada orang yang berbeda agama. Hujatan kepada pemerintah. Belum lagi aksi teror atas nama Islam yang di lakukan iSIS, dan beberapa ormas islam da partai Islam yang menggunakan cyber crime menebarkan kebencian lewat sosial media dan anti pluralisme. Belum lagi demo kolosal berjilid jilid menampilkan aura kebencian. Itu semua menciptakan image negatif terhadap Islam dan orang yang imannya kurang, bisa saja pindah agama.

Jadi kemunduran jumlah populasi islam merupakan kesalahan fatal dari para ulama oportunis yang menjadikan agama sebagai jalan memuaskan syahwat ekonomi dan politik. Tanpa mereka sadari cara mereka berdakwah telah meracuni orang orang lemah iman untuk jadi mesin perusak citra islam lewat aksi teror, tebaran kebecian, sifat ekslusif dan lain sebagainya. Dan juga membuat orang yang aqidahnya lemah berpindah keagama lain yang menjanjikan kedamaian dan cinta. Musuh utama umat islam bukanlah orang beragama lain tapi mereka yang mengaku islam yang tak henti hentinya merusak citra islam lewat aksi dan sikapnya kepada orang yang berbeda agama. Mereka sukses di Indonesia dan mereka puas. Upaya itu terus akan dilakukan sampai kelak mungkin di Islam akan minoritas di Indonesia.

Wahai saudara muslimku..marilah kembali kepada prinsip syiar islam yang menebarkan cinta kepada semua. "Dont tell them that Islam is the best but show them that Islam is the best. Dengan demikian akan banyak pengikut agama lain yang bisa kita yakinkan bahwa Islam bukan ancaman dan mereka akan memahami Islam dengan akal sehat. Seperti ungkapan teman saya di Ausi paska penyanderaan café yang dilakukan ISIS, dia bilang" tidak ada alasan yang bisa diterima demi agama orang mengancam dan akhirnya membunuh. Islam yang saya kenal adalah kamu sebagai sehabat saya, dan menyenangkan, penuh cinta..

2 comments:

Unknown said...

Bang Zeli... itu alenea ke-6 yg murtad 2 juta tiap tahun itu datanya dari MUI beneran? atau at least definisi murtad disini bisa diperjelas? sampai formally ganti agama (di KTP) gitu atau cuma murtad dalam artian Islam hanya sebagai identitas formal saja? Krn kalo angkanya 2 juta/tahun hitung 5 tahun aja udah 10 juta(sekitar 4% populasi Indonesia). Itu penambahannya saja belum ditambah existing numbernya.
Anyway tulisannya bagus n secara kasat mata memang kondisi sebagian umat yg katanya Islam ini memang demikian.... Islamnya hanya dengan kata2, simbol, slogan, jargon bahkan agitasi. Yg berdzikir cuma mulut dan pakaian.... bukan dengan perbuatan... bahkan mungkin hatinya pun tidak. Smoga analisa pesimistis saya ini salah....

Unknown said...

Kabar baik !!!!


Nama saya Mira Mia, CEO sebuah toko pakaian di Malaysia, saya ingin menceritakan kisah saya kepada dunia dan bagaimana saya mendapatkan pinjaman dari Dangote Loan Company untuk memulai toko pakaian saya, beberapa bulan terakhir saya tidak mempunyai uang atau pekerjaan. membuat uang Untuk memulai sebuah toko pakaian, Jadi saya mulai mencari pinjaman dimana-mana tapi tak ada yang mau membantu bank

Jadi saya putus asa dan mencari-cari secara online tapi saya tertipu karena biaya pendaftaran, biaya lisensi, biaya asuransi tapi tidak ada pinjaman yang diberikan kepada saya. Saya hampir menyerah tapi saya membaca sebuah artikel yang ditulis oleh seorang wanita tentang bagaimana dia mendapatkannya, jadi saya kenyang.

Perusahaan pinjaman Dangote memberikan pinjaman 2% dan dapat menawarkan jumlah pinjaman yang Anda inginkan, Dangote Loan Company adalah satu-satunya perusahaan online, sehingga Anda dapat memiliki perubahan cerita.

Hubungi Dangote Loan company Via emai Dangotegrouploandepartment@gmail.com
dan saya di: miramia124@gmail.com

HAK istri.

  Ada   ponakan yang islamnya “agak laen” dengan saya. Dia datang ke saya minta advice menceraikan istrinya ? Apakah istri kamu selingkuh da...